Penguatan ekonomi lokal dalam mewujudkan Indonesia emas 2045 (studi kasus ovop kabupaten pamekasan)

Abstract

Generasi Indonesia emas 2045 merupakan generasi 100 tahun setelah Indonesia merdeka. Melihat dari bonus demografi, generasi ini harus diisi oleh generasi muda yang memiliki  wawasan  luas, jiwa kreatif dan berbudi luhur. Generasi emas yang diharapkan adalah pribadi  yang mengamalkan  nilai-nilai karakter yang terkandung dalam pancasila dan agama yang dianutnya dan mampu menjadikan  nilai-nilai tersebut menjadi sikap yang utuh dalam kesehariannya. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang mendeskripsikan dan bertujuan untuk meningkatkan pemberdayaan sumber daya manusia di Kabupaten Pamekasan dalam penguatan ekonomi lokal dengan pendekatan OVOP. Selain itu penelitian ini nantinya berguna sebagai acuan peningkatan penguatan ekonomi lokal antar daerah dalam program-program pemerataan pendapatan masyarakat. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Pamekasan memiliki potensi dan sumber daya manusia yang luar biasa serta etos yang luar biasa. Orang Madura utamanya Kabupaten Pamekasan selangkah lebih maju, di depan pom bensin jual bensin eceran, di depan toko emas jual emas, sehingga Pamekasan memiliki keinginan kuat untuk sejahtera.  

Keywords
  • Generasi emas
  • SDM penguatan ekonomi lokal
  • OVOP